Mahasiswa Alma Ata Graduate School of Public Health Gelar Pemeriksaan Kesehatan di Dusun Iroyudan, Guwosari

Mahasiswa Alma Ata Graduate School of Public Health Gelar Pemeriksaan Kesehatan di Dusun Iroyudan, Guwosari

ALMA ATA Graduate School of Public Health (AAGSPH) melakukan Pengabdian Kepada Masyarakat di Padukuhan Iroyudan, Kelurahan Guwosari, Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul. Pada kesempatan ini, mahasiswa S2 Kesmas UAA, Afifah Kusuma Ispramana dan Pegrina Novriani Lasmin, S.Kep., Ns. Serta didampingi oleh Dr. Arif Sabta Aji selaku Dosen berkesempatan melakukan pemeriksaan kesehatan gratis kepada remaja, ibu hamil, dan ibu balita yang mengalami stunting di dusun tersebut. Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan berupa pemeriksaan tekanan darah dan pemeriksaan gula darah sewaktu (GDS).

“Tujuan pemeriksaan kesehatan ini yaitu untuk mengetahui tindakan pencegahan yang baik terhadap potensi penyakit dan masalah kesehatan lainnya. Yang nantinya apabila dilakukan secara teratur dapat membantu untuk mendeteksi penyakit sejak dini serta mencari tindakan pencegahan untuk mengatasinya,” ujar Afifah Kusuma Ispramana mahasiswa Fast Track dari Prodi keperawatan UAA.

Tekanan darah adalah gaya atau dorongan darah ke dinding arteri saat darah dipompa keluar dari jantung ke seluruh tubuh. Tekanan darah seseorang meliputi tekanan darah sistolik dan tekanan darah diastolik. Tekanan darah sistolik merupakan tekanan darah saat jantung menguncup. Tekanan darah diastolik adalah tekanan darah saat jantung beristirahat. Tekanan darah untuk remaja hingga orang dewasa dikatakan memiliki tekanan darah normal jika angkanya berada di atas 90/60 mmHg hingga 120/80 mmHg. Dari hasil pemeriksaan kesehatan terdapat beberapa peserta yang mengalami hipertensi, yang kemudian diberikan edukasi mengenai penyebab, penanganan, dan juga cara pencegahan hipertensi tersebut, seperti makanan atau hal yang harus dihindari atau dilakukan untuk penderita hipertensi.

“Pelaksanaan pemeriksaan kesehatan ini menurut saya sangat bagus, karena pada saat pelaksanaan ternyata masih banyak remaja dan juga ibu yang belum tahu berapa tekanan darah mereka, dan apakah mereka tergolong hipertensi atau tidak, sehingga dapat membantu mereka untuk mengetahui nilai tekanan darah mereka, serta bagaimana pencegahan dan penanganannya,” imbuh Afifah Kusuma.

Send Massage
Terima Kasih.
Pendaftaran Pascasarjana UAA Batch 9 dibuka hingga 31 Agustus 2024.
Segera Daftar dan Raih Berbagai Kemudahan dan Keringanan Biaya dalam Periode Pendaftaran ini.

Lanjut ke chat untuk info lebih lanjut